Rupbasan Pasuruan Ikuti Upacara Hari Bela Negara ke-74 dan Kesiapan Jelang Nataru 2022/2023 secara Virtual
Senin- Bertempat di Aula Rupbasan Pasuruan, Kanwil Kemenkumham Jawa Timur, Sugeng Bahrul Hairudin beserta seluruh Staff melaksanakan Upacara Peringatan Hari Bela Negara ke- 74 dan Kesiapan Nataru 2022/2023 secara hybrid. Upacara tersebut berpusat di Lapangan Kementerian Hukum dan HAM RI di Jakarta, Senin (19/12).
Upacara dipimpin langsung oleh Sekretaris Jenderal Kemenkumham RI, Komjen Pol. Andap Budhi Revianto, S.I.K., M.H. Mengusung tema “Bangkit Bela Negaraku, Jaya Indonesiaku” dalam Peringatan Upacara Bela Negara, yaitu sebagai momentum bagi kita semua untuk semakin meningkatkan kesadaran, semangat, serta kewajiban dalam membela negara, membangun bangsa, dan mempertahankan kedaulatan Negara Republik Indonesia yang kita cintai, diharapkan seluruh warga negara harus memiliki semangat, kesadaran dan kemampuan Bela Negara. Kita semua harus mempunyai daya tangkal dan ketangguhan dalam menghadapi situiasi yang semakin berkembang pesat dan komplek di segala bidang. Oleh karena itu, kita harus terus membangun sumber daya manusia yang unggul, produktif, inovatif, dan berdaya saing serta memiliki kesadaran Bela Negara.
Komjen Pol. Andap Budhi Revianto juga menyampaikan beberapa poin penting dalam menghadapi akhir tahun dan mengawali awal tahun 2023 diantaranya larangan cuti bagi pegawai menjelang Nataru, kesiapan UPT dalam menghadapi perayaan natal dan tahun baru, meningkatkan pengamanan dan kewaspadaan jelang Nataru dan evaluasi pelaksanaan kegiatan ditahun 2022 guna menghadapi tahun 2023.
0 komentar:
Posting Komentar